Real Acount Pemilu 2024

Real Count KPU 48,27%: Ini Caleg DPR RI Dapil Aceh I Peraih Suara Terbanyak

Suara yang masuk ke real count (RC) KPU untuk DPR RI daerah pemilihan (Dapil) Aceh 1 sudah 48,27 persen. PKB meraih suara terbanyak disusul Golkar dan PAN.
Dilihat detikSumut Senin (19/2/2024), data yang masuk ke real count KPU untuk DPR RI Dapil Aceh 1 di situs pemilu2024.kpu.go.id hingga pukul 14.00 WIB adalah 4.092 dari 16.046 TPS (48,27%). Data sementara, ada sembilan partai yang meraih suara di atas 4%.

Para caleg dari sembilan partai tersebut akan memperebutkan tujuh kursi DPR RI. Untuk sementara, suara PDIP dengan Partai NasDem beda tipis. Kedua partai itu sebelumnya tidak memiliki perwakilan dari Aceh di Senayan.

Berikut partai dan caleg peraih suara terbanyak. Data disusun berdasarkan perolehan suara partai.

1. PKB: 107.245 (15,29%)
– Irmawan: 56.250 suara
2. Partai Golkar: 97.078 (13,84%)
– Zulkarnaini Ampon Bang: 48.701 suara

3. PAN: 68.747 (9,8%)
– Nazaruddin Dek Gam: 52.659 suara

4. PDIP: 56.263 (8,02%)
– Jamaluddin Idham: 27.984 suara

5. Partai NasDem: 55.162 (7,87%)
– Muslim Ayub: 27.889 suara

6. Partai Demokrat: 50.101 (7,14%)
– Teuku Riefky Harsya: 37.870 suara

7. PPP: 49.214 (7,02%)
– Illiza Sa’aduddin Djamal: 36.206 suara

8. PKS: 42.670 (6,09%)
– Rafly Kande: 24.474

9. Gerindra: 34.805 (4,96%)
– Zaitun MHD: 21.758

Diketahui, hasil yang ditampilkan KPU ini bukan hasil akhir Pemilu 2024. KPU menyatakan publikasi form model C/D hasil adalah hasil penghitungan suara di TPS dengan tujuan memudahkan akses informasi publik.

KPU juga menyatakan penghitungan suara yang dilakukan oleh KPPS, rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU kabupaten/kota, KPU provinsi, dan KPU berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Baca artikel detiksumut, “Real Count KPU 48,27%: Ini Caleg DPR RI Dapil Aceh I Peraih Suara Terbanyak” selengkapnya https://www.detik.com/sumut/berita/d-7200787/real-count-kpu-48-27-ini-caleg-dpr-ri-dapil-aceh-i-peraih-suara-terbanyak.

Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/

admin

Share
Published by
admin

Recent Posts

HUT ke-65, Titiek Beri Potongan Tumpeng Kedua untuk Prabowo

Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto menggelar acara syukuran HUT ke-65 yang juga dihadiri Ketua…

3 days ago

Sopir Bus Rosalia Indah Ngantuk Berujung Maut, ke Mana Sopir Cadangannya?

Kecelakaan tunggal bus Rosalia Indah yang terjadi di KM 370 ruas Tol Semarang-Batang terjadi akibat…

4 days ago

Saksi KPU Jelaskan Alasan Tak Cuma Pakai 1 Cloud untuk Simpan Data Sirekap

Saksi dari KPU, Yudistira Dwi Wardhana Asnar, mengatakan pihaknya menggunakan lebih dari satu penyimpanan digital…

2 weeks ago

Heboh Kasus Grup Penistaan Agama, Muhammadiyah Minta Menkominfo Turun Tangan

Belakangan heboh grup penistaan agama dan kini pelaku DS (19) telah ditangkap Polresta Serang Kota.…

4 weeks ago

Polisi Ungkap Awal Penemuan Mayat Wanita di Gudang Apotek Samarinda

Polisi mengungkapkan detik-detik penemuan mayat wanita berinisial BT (56) di gudang apotek Samarinda, Kalimantan Timur…

1 month ago

Fakta Baru Terungkap soal Geger Xpander Tabrak Porsche di Showroom

Pengemudi Xpander berinisial JS (42) yang menabrak Porsche hingga ringsek di showroom kawasan PIK 2,…

1 month ago